Butuh Peran OPD Lain Maksimalkan Fungsi Pasar Modern
“Pertama saya menjabat disini, kondisi pasar sangat parah. Terutama masalah kebersihan. Saya sampai mendapatkan keluhan berulang kali dari berbagai pihak karena bau busuk pasar modern tercium dari Pelabuhan,” ujarnya.
Berkat bantuan dari DLH, dan BPBD, akhirnya masalah bau busuk bisa diatasi. Kemudian secara perlahan kebersihan dilingkungan pasar juga terus dibenahi.
“Untung ada BPBD yang membantu menyiram limbah pedagang ikan, ayam, dan daging. Kemudian pihak DLH juga membantu meningkatkan intensitas pengambilan sampah yang ada dipasar,” jelas Aza.
Salah satu pedagang di Blok A, Jumadi mengaku masalah kebersihan harus dtingkatkan. Karena banyak sampah yang membuat pembeli kurang nyaman berbelanja di sana.
“Masalah sampah masih parah. Masalah air juga kurang. Ini membuat pembeli kurang nyaman,” bebernya memberikan masuan kepada Disperindagkopukm.(***)