Menu

Resep Bakwan Jagung Bayam

Muhammad Iqbal 13 Sep 2019, 11:30
Ilustrasi
Ilustrasi

RIAU24.COM - Ingin membuat masakan pendamping lauk pauk saat makan dengan keluarga? Anda bisa coba bikin bakwan jagung bayam. Cara membuatnya juga gampang. Ini resepnya.

Bahan-Bahan
garam secukupnya
1 batang daun bawang, diiris
1 batang seledri, diiris
1 buah putih telur
1 ikat bayam, ambil daunnya lalu iris kasar

1 sdt kaldu bubuk
3 buah jagung manis, diserut lalu ditumbuk kasar
4 sdm tepung beras
7 sdm tepung terigu
100 ml air
zxc1

Bumbu Halus

1/2 sdt ketumbar
2 siung bawang merah
7 siung bawang putih

Cara Membuat:
1. Campur jagung dengan semua bumbu dan bahan. Tambahkan air sedikit demi sedikit sampai cukup kental.

2. Panaskan minyak. Ambil 1 sdm adonan, lakukan sampai adonan habis, goreng sampai matang. Angkat dan tiriskan.

3. Bakwan jagung bayam bisa dinikmati dengan saus atau sambal favorit. Selamat mencoba.
zxc2