Anies Baswedan Unggah Video Jakarta Tuan Rumah Formula E 2020, Netizen: Makin Kepanasan
RIAU24.COM - Fédération Internationale de l'Automobile (FIA) selaku penyelenggara Formula E telah menunjuk Jakarta sebagai salah satu tuan rumah pegelaran Formula E.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan pun mengunggah sebuah video tentang kota yang dipimpinnya menjadi penyelenggaraan Formula E yang diadakan pada tanggal 6 Juni 2020.
"Alhamdulillah, resmi sudah, #JakartaEPrix 6 Juni 2020," kata Anies di akun Instagramnya, Jumat, 20 September 2019.
Netizen memberikan komentar tentang postingan Anies tersebut dan mengapresiasi hal yang dilakukan oleh Anies tersebut. Ini kata netizen.
"Ini pake sirkuitjalan raya kan yaa? denger denger diarea monas ya pak?," kata yuldann.
"Yg panas makin kepanasan dah," ujar gee_inside45.
"Mantul...jakarta keren bgt bangga tinggal di jkt semakin rapi dan semakin terpandang di kanca internasional," komentar fajrinputr13.
"Allhamdulilah ini adalah suatu keberhasilan pemerintah yang terbaik," ucap dedensuryana76.
"#JAKARTASIAP TERIMA KASIH PAK ANIES DAN SEMUA PIHAKYG SUDAH BEKERJA MEWUJUDKAN CITA2 KITA," komentar formula.e.jakarta.
zxc2
Untuk diketahui, Chief Championship Officer Formula E, Alberto Longo mengatakan pihaknya memilih Jakarta sebagai salah satu tuan rumah pegelaran Formula E karena Jakarta dinilai memiliki visi sama dengan FIA soal perbaikan iklim.
"Dan alasan mengapa Jakarta adalah karena gubernur memiliki visi yang sama. Dan visinya tidak lebih dari kita perlu merawat bumi kita, kita perlu saling menjaga sebagai orang yang hidup di kota besar dan polusi di kota-kota semakin banyak," kata dia melansir dari detik.com, Jumat, 20 September 2019.
Alberto menyebut Formula E memiliki semangat melawan perubahan iklim. Karena itulah pegelaran ini menggunakan mobil listrik."Ini juga merupakan senjata melawan perubahan iklim dan melawan polusi kota," ujarnya.