Menu

SD di Rokan Hulu Mengkhawatirkan, Wagub Edy Natar Enggan Komentar Banyak

Muhammad Iqbal 3 Oct 2019, 05:48
Kondisi miris SD 006 di Desa Ulak Patian, Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu, Riau.
Kondisi miris SD 006 di Desa Ulak Patian, Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu, Riau.

RIAU24.COM - Di Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau ternyata masih terdapat sebuah sekolah yakni SD Negeri 006 yang hanya berdindingkan kayu dan beralaskan tanah.

Terkait hal tersebut, Wakil Gubernur Riau Edy Natar Nasution enggan berkomentar banyak terkait sekolah yang berada  di Desa Ulak Patian, Kecamatan Kepenuhan, Kabupaten Rokan Hulu, Riau.

Alasannya karena, Pemerintah Provinsi Riau tidak lagi mengurisi persoalan yang menyangkut sekolah-sekolah selain tingkatan SLTA sederajat.

zxc1

"Kalau masalah di SD tanyakan sama Dinas Pendididikan Kota. Karena provinsi domainnya hanya sampai di SMA saja," kata dia, Rabu, 2 Oktober 2019.

Dia menilai, peraturan itu sesuai dengan Permendikbud Nomor 6 Tahun 2019 tentang Pedoman Organisasi dan Tata Kerja Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah.

Diberitakan sebelumnya, Kepala Sekolah SD 006 Andimarianto menyebutkan berbagai cara telah mereka tempuh untuk meremajakan kembali sekolah dasar satu-satunya di desa yang kini dalam kondisi memprihatinkan.
zxc2

Yang paling terbaru adalah dengan meminta bantuan kepada Pemerintah Provinsi Riau di tahun 2018. "Kami dulu ada masukkan proposal ke provinsi dan di OK kan. Katanya dapat bantuan untuk dua kelas. Mereka sudah meninjau tapi belum ada juga sampai saat ini," jelasnya.

Selain belum ada realisasi dari pemda, kehadiran Pabrik Kelapa Sawit (PKS) PT. Sumber Jaya Indahnusa Coy (SJI) juga menurutnya tidak banyak membantu untuk memulihkan kondisi sekolah.

"Perusahaan sawit disini ada. Tapi belum ada kami menerima bantuan apapun," tuturnya.