Target Populasi Sapi di Siak Ditingkatkan, Pemerintah Pusat Akan Beri Pelayanan Khusus ke Peternak
"Semoga dengan adanya kegiatan kontes hewan ternak ini, akan menjadikan memotivasi kepada para peternak sapi di Kabupaten Siak, agar terus semangat untuk meningkatkan populasi dan kualitas daging sapi yang diternaknya," sebutnya.
Kadis Peternakan dan Perikanan Kabupaten Siak Susilawati juga selaku ketua panitia pelaksana mengatakan bahwa Kegiatan kontes ternak tahun 2019, merupakan iven tahunan yang kedua setelah diselenggarakan perdana pada tahun 2018 lalu.
Baca juga: Tepis Isu Hoax, Wabup Husni Sebut Pemkab Siak Komitmen Angkat Tenaga Honorer Menjadi ASN PPPK
"Kontes ternak ini diselenggarakan sebagai wadah apresiasi kepada para peternak yang berprestasi, dan memotivasi para peternak untuk memproduksi ternak yang berkualitas, untuk meningkatkan nilai jual ternak itu sendiri," jelas Susi.