Menu

Difitnah Dibayar AS Karena Bela Muslim Uighur, Putra Ulama NU ini Berikan Respon

Muhammad Iqbal 23 Dec 2019, 10:24
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Permasalahan muslim Uighur di China hingga kini masih menjadi perhatian, tak hanya di Indonesia perhatiaan terhadap Uighur juga menggema di seluruh dunia.

Ustaz Hilmi Firdausi beberapa kali di akun Twitternya banyak memberikan perhatian maupun kritikan tentang perlakukan China terhadap muslim Uighur.

Dikarenakan menyuarakan hal tersebut, dia sampai dituding dibayar Amerika Serikat (AS) untuk membela muslim Uighur.

zxc1

"Setelah beberapa posting saya tentang Uyghur viral, seperti biasa ada saja yang fitnah “dibayar AS berapa utk bela Uyghur ?” kata dia di akun Twitternya belum lama ini.

"Duh... kenapa kalian ini menilai orang sesuai dengan standar kalian sih. Semua harus pakai uang, uang & uang. Belum pernah belajar makna ikhlas & perjuangan membela sesama ya ?!," ujar putra Ulama NU KH Amin Affandi itu.

Netizen memberikan komentar mengenai yang diucapkan oleh Ustaz Hilmi tersebut. Ini tanggapan Netizen.
zxc2

"Abaikan ustad,tak perlu di fikirkan dan tak perlu di tanggapi,itu semua hanya untuk melemahkan sebuah perjuangan.berjuanglah dengan apa yang telah di niatkan," kata @WigunaIlhamsyah.

"Jika memang fakta uyghur benar adanya,  biarkan mrk yg memfitnah kita serahkan kpd Allah utk mengambil tindakan sesuai hukum Allah. Lanjut terus utk ungkap kejahatan thdp sdr muslim kita di uyghur,  agar sdr sesama muslim dan sdr se nabi adam di dunia tahu dan bersikap yg benar," komentar @BejihI.