Menu

Dampak Covid-19, Penumpang Terminal BRPS Pekanbaru Alami Penurunan

Ryan Edi Saputra 23 Mar 2020, 10:00
Terminal BRPS Pekanbaru
Terminal BRPS Pekanbaru

RIAU24.COM -  PEKANBARU - Mewabahnya virus Corona (Covid-19) di Pekanbaru beberapa hari belakangan ini berdampak pada menurjnya jumlah penumpang di Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS) Pekanbaru.

Sejak awal Maret ini, jumlah penumpang yang naik dan turun dari terminal Bandaraya Payung Sekaki jauh mengalami penurunan. Bila dihari biasa bisa tembus 2500 penumpag per hari namun sekarang ini hanya sekitar 2000 penumpang.

Hal ini disampaikan Kepala terminal Bandaraya Payung Sekaki, Hendy Tambunan. “Penurunan jumlah penumpag karena ada sebagian yang memilih untuk membatalkan keberangkatannya keluar kota,” ujarnya kepada wartawan, Sehin (23/3/2020).

Sejauah ini lanjut Hendry berbagai upaya untuk pencegahan vius corona sudah dilakukan pihak terminal, seperti melakuan penyemprotan dan membersihkan seluruh ruangan yang ada. Selain juga menyediakan ruang klinik bagi penumpang yang sakit. Disamping juga menyedian sabun cuci tangan.

“Dari pengamatan kita sejauh ini belum ada penumpang yang  naik dan turun dari terminal bandaraya payung sekakki yang terindikasi terjangkit virus corona,” ungkapnya. (R24/put)

 

Halaman: Lihat Semua