Menu

Sssttt! Lokasinya Rahasia, Pemko Pekanbaru Siapkan Satu Hektar Lahan Untuk Kuburan Pasien Corona

Ryan Edi Saputra 12 Apr 2020, 21:02
M Noer
M Noer

RIAU24.COM - PEKANBARU - Pemko Pekanbaru menyiapkan lahan satu hektare untuk lokasi pemakaman jenazah pasien positif corona dan pasien dalam pengawasan (PDP). Lokasi pemakaman khusus ini disiapkan atas permintaan pemerintah pusat dan gubernur Riau.

Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru M Noer, Minggu (12/4/2020), mengatakan, pihaknya susah menyiapkan penyelenggaraan jenazah, baik berstatus PDP maupun positif corona. Kalau PDP yang masih dirawat, walau statusnya belum jelas positif corona, maka proses penyelenggaraannya sama dengan positif. 

Bagi jenazah muslim, pihak yang memandikan dan mengafani dilakukan oleh pihak rumah sakit. Rumah sakit melakukan prosedur tetap (protap) dan alat pelindung diri (APD) yang sesuai standar. Setelah itu, jenazah langsung disalatkan oleh petugas yang ada.

"Kami menyiapkan kuburan khusus dan tidak dicampur dengan kuburan lain.  Kami sudah menyiapkan lahan seluas satu hektare atas permintaan pusat dan gubernur Riau. Lokasinya dirahasiakan," ucap M Noer.

Untuk prosedur pemakaman, pihak yang menggali kuburan adalah petugas dari Pemko Pekanbaru. Setelah kuburan digali, jenazah PDP atau pasien positif corona dibawa oleh petugas medis sesuai dengan protap rumah sakit.

"Mereka menggunakan APD yang lengkap. Merekalah yang melakukan penguburan jenazah hingga selesai. Jadi, tidak ada lagi petugas lain," jelas M Noer. (R24/put)

Halaman: Lihat Semua