Covid-19 Akibat Kebiasan Buruk Kita
RIAU24.COM - Seorang guru asal Riau, Irfan mencoba menuliskan opini dalam menghadapi Corona atau Covid-19. Menurutnya, wabah ini disebabkan dari kebiasaan buruk kehidupan kita.
"Kita sebagai masyarakat sering kali lepas kendali tanpa sadar telah berbuat salah dalam menjaga lingkungan, sebagai contohnya sering buang sampah tidak pada tempatnya, sering meludah di sembarang tempat dan bahkan sering lupa mencuci tangan jika hendak ingin makan."
zxc1
"Fenomena ini bisa menjawab dampak musibah virus corona yang sedang terjadi saat ini," jelasnya dalam tulisan berjudul "Pendidikan Kesehatan Bagi Masyarakat" yang diterima Riau24, Sabtu (2/5/2020).
Untuk itu, mantan anggota Persatuan Insinyur Indonesia (PII) itu menjelaskan, bahwa pademik covid-19 ini harus menjadi kesadaran kita bahwa ilmu pengetahuan Pendidikan Kesehatan patut diperhatikan. "Untuk saling mengikat Aturan hidup dengan cara Disiplin, patuh dan taat pada jenjang menjalani kehidupan berbangsa dan bermasyarakat," jelasnya.
zxc2
Dengan demikian, Irfan menyebutkan,
pendidikan kesehatan bagi masyarakat sangat penting sekali. Karena ilmu kesehatan masyarakat adalah kiat dasar untuk mencegah dari penyakit, sanitasi lingkungan dan pengendalian penyakit infeksi (menular) ditengah masyarakat. (R24/Bisma)