Warga Sumatera Utara Terkonfirmasi Covid-19 di Riau, Gugus Tugas: Untuk Bekerja di Salah Satu Perusahaan Swasta di Pelalawan
RIAU24.COM - Satu warga dari Sumatera Utara yang melakukan perjalanan ke Provinsi Riau, dikonfirmasi terpapar virus Corona atau Covid-19.
Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Riau, Dokter Indra Yovi mengatakan dengan adanya penambahan satu kasus impor itu, jumlah pasien covid-19 di Riau mencapai 233 kasus.
"Pasien 233 positif COVID-19 di Riau adalah Tn. MH (40) yang merupakan warga Provinsi Sumatera Utara yang melakukan perjalanan ke Provinsi Riau untuk bekerja disalah satu Perusahaan Swasta di Kabupaten Pelalawan," kata dia dalam keterangan rilisnya, Sabtu, 4 Juli 2020.
Dijelaskan Dokter Yovi, Perusahaan itu mensyaratkan setiap pegawai baru untuk dilakukan Rapid Test. Saat ini, lanjutnya, sudah diisolasi dan dirawat di Kota Pekanbaru.
"Belum diketahui Riwayat penularan dari pasien tersebut," ucapnya.
Hingga kini, total positif Covid-10 di Riau mencapai 233 kasus positif (18 dirawat, 205 sehat dan sudah dipulangkan, dan 10 meninggal dunia.