Menu

Bernd Leno Jadi Pahlawan Arsenal Menyingkirkan Liverpool di Carabao Cup

Riki Ariyanto 2 Oct 2020, 09:31
Bernd Leno Jadi Pahlawan Arsenal Saat Singkirkan Liverpool di Carabao Cup (foto/int)
Bernd Leno Jadi Pahlawan Arsenal Saat Singkirkan Liverpool di Carabao Cup (foto/int)

RIAU24.COM -  Kiper Bernd Leno menjadi pahlawan Arsenal saat menyingkirkan Liverpool dalam lanjutan Carabao Cup. Pada laga itu Arsenal mengalahkan tim asuhan Jurgen Klopp lewat adu penalti 5-4.

zxc1

Langsung Kiper Bernd Leno jadi perhatian. Dimana untuk pertama kali sejak kiper Vito Mannone, September 2012 (menang 2-0), gawang Arsenal clean sheet di Anfield.

Selanjutnya tim besutan Mikel Arteta itu akan jumpa Manchester City. Lalu ada laga Stoke City vs Tottenham, kemudian Brentford vs Newcastle. Terakhir Everton akan berjumpa Manchester United (MU).

zxc2

Para netizen turut memberikan tanggapan soal penampilan gemilang Bernd Leno. @NovianAlfredo: "Beruntung banget punya Leno, kasihan lihat defender Arsenal malam ini, mati2an mainnya.. Gak habis pikir gw, willock ntah gimana mainnya bisa di percaya, logika ga sih Willock bagusan dari Ozil? Mau sampe kapan di tekan terus? Tiap nonton kaya uji nyali."

@Marseeeille: "Mantep nih bikin leno lumayan bagus save pinalti, padahal sblmnya leno jarang save."

@Faifif22: "Gila dah kalo enggak ada Leno udah kebobolan brapa gol itu."

@RYakub1010: "Nah, sekarang makin paham bahwa emi pindah adalah keputusan yg tepat."

@Aji Pangestu: "Kehilangan martinez emg sakit, tapi leno masih di atasnya martinez."