Setelah Uji Klinis Vaksin Covid-19 Asal China, 20 Persen Relawan Sempat Alami Kondisi Seperti Ini
Pada Kamis, 27 November 2020 kemarin, pihaknya sudah menyampaikan laporan hasil uji klinis selama sebulan awal vaksinasi kepada Kepala Badan Pengawasan Obat dan Makanan, Penny Kusumastuti Lukito.
BPOM dan tim juga sudah datang ke Bandung untuk inspeksi kesiapan Bio Farma sebagai sponsor penelitian dan produksi vaksin jika dinilai layak nantinya.
Menurut Penny, hasil sementara dari imunisasi selama satu bulan itu, dinilai cukup menggembirakan. “Hasil uji satu bulan menunjukkan data yang baik untuk keamanan dan efikasi (khasiat),” terangnya, Kamis 26 November 2020 kemarin.
Menurut Penny, BPOM akan terus memantau proses uji klinis vaksin sampai tiga hingga enam bulan ke depan. Sedangkan tim riset juga akan mengirim laporan secara bertahap, mulai dari vaksinasi selama sebulan, berikutnya tiga bulan.
"Data-data itu nanti akan kami konfirmasi lagi dari data analisis efikasinya dari tiga bulan yang akan dilakukan dalam waktu bulan Desember ini,” terangnya. ***