Menu

Polsek Bandar Sei Kijang Serahkan Beras Kepada Masyarakat yang Berhak

Ryan Edi Saputra 15 Dec 2020, 09:29
Polsek Bandar Sei Kijang Serahkan Beras Kepada Masyarakat yang Berhak
Polsek Bandar Sei Kijang Serahkan Beras Kepada Masyarakat yang Berhak

RIAU24.COM - Polsek Bandar Sei Kijang menerima bantuan berupa beras yang mana bantuan tersebut didapatkan dari Kepolisian Negara Republik Indonesia melalui Kapolres Pelalawan AKBP Indra Wijatmiko, SIK, Selasa (15/12/2020).

Bantuan ini Diterima langsung oleh Kapolsek Bandar Sei Kijang Polres pelalawan AKP Yusup Purba SH MH di Mapolres Pelalawan.

Kapolsek Bandar Sei Kijang Polres pelalawan AKP Yusup Purba SH MH mengatakan bahwa bantuan ini nantinya akan dibagikan kepada masyarakat kecamatan Bandar Sei Kijang yang terkena dampak Covid 19.

"Dalam penyaluran bantuan tersebut nanti akan didampingi oleh Bhabinkamtibmas Bandar Sei Kijang,” ungkapnya.

Penyerahan bantuan berupa beras ini sebagai bentuk peduli pemerintah khususnya Polri kepada warga Bandar Sei Kijang pada situasi pandemi saat ini.

Ia berharap, bantuan tersebut dapat memberikan keringanan dalam hal ekonomi terlebih kebutuhan pangan di masa pandemi Covid-19 ini.