Menu

Selain Bengkulu, Pagi Ini Gempa 2,4 Magnitudo Guncang Pangandaran Jabar

Riki Ariyanto 24 Dec 2020, 09:57
Selain Bengkulu, Pagi Ini Gempa 2,4 Magnitudo Guncang Pangandaran Jabar (foto/int)
Selain Bengkulu, Pagi Ini Gempa 2,4 Magnitudo Guncang Pangandaran Jabar (foto/int)

RIAU24.COM -  Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencatat gempa terjadi di sejumlah titik Kamis pagi (24/12/2020). Seperti di wilayah Bengkulu dan Jawa Barat (Jabar).

Hal itu dilaporkan BMKG Wilayah II Tangerang Selatan melalui akun twitter resminya.

"Info gempa berkekuatan 4,2 magnitudo terjadi pukul 05:27 WIB, berlokasi 154 km Barat Laut Enggano, Bengkulu dengan kedalaman 13 Km," cuit @bmkgwilayah2, Kamis (24/12/2020).

Kemudian terjadi lagi gempa ringan di wilayah Jabar. "Gempa 2,4 magnitudo pukul 08:37 WIB, berlokasi 6 km Timur Laut Kabupaten Pangandaran (Jabar) dengan kedalaman 86 Km," cuit @bmkgwilayah2.

Hanya saja belum disebutkan apakah gempa bumi yang terjadi menimbulkan kerusakan atau tidak.