Menu

Pemerintah India Dibuat Sibuk, Ratusan Mayat Kembali Mengapung di Sungai Gangga

Azhar 28 Jun 2021, 07:01
Warga India menguburkan jenazah keluarga di tepian Sungai Gangga. Foto: Internet
Warga India menguburkan jenazah keluarga di tepian Sungai Gangga. Foto: Internet

RIAU24.COM -  Ratusan mayat terapung kembali menggegerkan warga India.

Mayat-mayat itu terapung di sungai Gangga, dikutip dari AFP, Senin, 28 Juni 2021.

Dugaannya mayat-mayat tersebut memang sengaja dilepas di Sungai lantaran penuhnya krematorium.

Pemerintah setempat menduga, kemunculan ratusan mayat ini lantaran banjir musiman. Banjir tersebut mengikis kuburan dangkal dan menampakkan mayat-mayat.

Situasi ini membuat pemerintah setempat kelabakan.

Mereka langsung mengambil tindakan kremasi. Dalam tiga minggu terakhir, hampir 150 mayat sudah dikremasi dan diperkirakan masih ada 500-600 mayat yang berada di Sungai Gangga.

Halaman: 12Lihat Semua