Memasuki Fase Kritis, RSUP Kariadi Semarang Penuh Hingga Pasien Dirawat di Luar IGD
RIAU24.COM - Sebuah video yang memperlihatkan sejumlah pasien berbaring di atas bed dan berada di luar gedung IGD RSUP dr Kariadi Semarang jadi sorotan.
Video itu diunggah akun Instagram @soloinfo, Selasa (29/6). Dalam video berdurasi 25 detik itu tampak sejumlah pasien dengan bednya ditemani keluarganya.
Para pasien yang terbaring itu tampak ada yang dikipasi anggota keluarganya.
Di samping bed pasien juga tampak tabung oksigen maupun infus.
Menanggapi hal itu, Humas RSUP Kariadi Semarang Parna mengatakan, video suasana pasien tersebut berada di selasar depan ruangan IGD.
Namun, pasien yang berada di luar ruangan tersebut sekarang sudah masuk ke ruang IGD.
Kini pihak Rumah Sakit mengatakan keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) di IGD RSUP dr Kariadi nyaris penuh.
Ruangan isolasi pun penuh, sehingga terjadi antrean pasien yang akan masuk ke ruangan.
Tenda yang dibangun di depan IGD juga sudah terisi untuk observasi pasien yang akan masuk rumah sakit.
Di dalam tenda tersebut selain pasien, ada juga nakes yang turut mengantre. Mengingat hingga saat ini ada 250 nakes yang tercatat terpapar Covid-19.