Jokowi Terjunkan Aparat Badan Intelijen Negara Temui Warga di Rumah untuk Lakukan Vaksinasi
Budi menyebut, metode itu telah mampu meningkatkan partisipasi vaksinasi karena dapat menjangkau keluarga yang belum mempunyai akses dan yang takut keluar rumah untuk menghindari tertular Covid-19.
"Semoga segala upaya dan ikhtiar yang dilakukan hari ini akan segera dapat membentuk target herd immunity untuk Indonesia sehat, Indonesia hebat untuk mengatasi wabah pandemi Covid-19 ini," tambahnya.
Kata dia, BIN tak hanya menyuntik vaksin dalam kegiatan tersebut. BIN juga memeriksa kesehatan masyarakat dan menyalurkan bantuan beras bagi warga yang membutuhkan.