Berikan Tips Asuh Bayi yang Baru Lahir, Ibu Ini Dikecam karena Tak Realistis dan Terlalu Membatasi
RIAU24.COM - Wanita asal Kanada bernama Tory Halpin, kerap mengunggah berbagai tips mengasuh anak di akun Instagramnya. Namun kali ini, tips itu tampaknya tak mendapat respon positif dari netizen.
Dalam video tersebut, Tory menjelaskan bagaimana dia mengajari bayinya kebiasaan tidur terbaik sejak hari pertama membawanya pulang dari rumah sakit.
zxc1
Dalam video tersebut dia mencantumkan beberapa teknik berbeda untuk membantu melatih bayi yang baru lahir, tetapi banyak orang merasa itu berlebihan.
Saran pertamanya adalah untuk meletakkan bayi Anda di tempat tidur saat mereka masih terjaga, dalam keterangannya dia menjelaskan bahwa jangan khawatir jika mereka rewel atau menangis sebab ini akan melatih bayi agar tak ketergantungan dengan orang tuanya.
Selanjutnya, Tory menyarankan untuk membatasi tidur siang bayi selama dua jam saja, menurutnya itu akan membantu bayi yang baru lahir tidur lebih lama di malam hari hingga memastikan mereka bangun dan makan cukup kalori sepanjang hari.
Dia menjelaskan bahwa membedung bayi Anda setiap kali mereka tidur siang akan memberi sinyal ke otak mereka bahwa sudah waktunya untuk tidur. Dia juga menyarankan untuk melakukan ini saat tidur malam.
zxc2
Penting juga menurut Tory untuk mengikuti jam bangun yang tepat, yang merupakan kunci untuk memastikan bayi Anda cukup lelah untuk tidur siang tetapi tidak terlalu lelah. Tory merekomendasikan satu jam untuk bangun hingga dua jam untuk tidur siang.
Banyak orang tua merasa itu terlalu membatasi dan sulit untuk diikuti.
"Ini benar-benar bukan saran yang aman untuk diberikan, bayi yang baru lahir sama sekali tidak boleh mengikuti jadwal makan apa pun, dan bahkan jika itu berhasil untuk bayi Anda, itu bukan sesuatu yang harus Anda katakan kepada orang tua lain. lakukan tanpa latar belakang tidur atau menyusui bayi," celetuk netizen.
"Ini sangat tidak realistis," ujar netizen lainnya.