Tidak Mau Kecolongan Lagi, Lapas Teluk Kuantan Tingkatkan Pemeriksaan Barang Titipan
RIAU24.COM - Saat ini penghuni lembaga pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Teluk Kuantan, Kabupaten Kuantan Singingi dinilai cukup banyak. Oleh karena itu, Lapas Teluk Kuantan tidak mau kecolongan lagi dengan pelanggaran yang dilakukan penghuninya.
Sehingga seluruh jajaran petugas Lapas Kelas IIB Teluk Kuantan diminta semakin meningkatkan kewaspadaan terhadap terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban yang akan terjadi didalam Lapas. Termasuk diantaranya pemeriksaan/ penggeledahan barang titipan keluarga para Warga binaan Lapas Teluk Kuantan.
"Kita saat ini lebih meningkatkan kewaspadaan, ditambah lagi dengan terungkapnya pengendalian peredaran narkoba, oleh salah satu narapidana di Lapas Teluk Kuantan pada Jumat (3/9) kemarin," Ungkap Kalapas Kelas IIB Teluk Kuantan Yordani, A.Md. IP. S.Sos MH melalui Kasi Kesatuan Pengamanan Lembaga Pemasyarakatan (KPLP) Aldino Octalaperta, SH kepada wartawan Kuansing, Sabtu (4/9).
Menurutnya, dengan kerjasama dan koordinasi dengan Polres Kuansing, akhirnya ditangkap pelaku narkoba. "Kami pihak Lapas mengakui kebobolan dalam pengawasan warga binaan, sehingga salah satu narapidana disini bisa melakukan pengendalian narkoba menggunakan alat komunikasi Hp.
Dengan kejadian tersebut, sebut dia, pimpinan memerintahkan agar semakin perketat pengawasan, dan pemeriksaan setiap barang titipan keluarga, dan siapapun yang keluar masuk kedalam Lapas.
"Ini merupakan bentuk komitmen seluruh jajaran Lapas Teluk Kuantan, yang turut serta berperan dalam pemberantasan peredaran Narkoba di Kabupaten Kuansing," Ujarnya.
Jadi, sambung dia, tidak ada ampun bagi siapapun yang terlibat dalam peredaran narkoba, apalagi dikendalikan dari dalam Lapas. Sekalipun itu oknum petugas.
"Semoga kedepannya kejadian serupa tidak terulang lagi, dan Lapas Teluk Kuantan dapat mewujudkan menjadi Lapas Bersinar (Bersih dari Narkoba)," Tuturnya. (Zar)**