Universitas di Korea Selatan Gunakan Game Minecraft Untuk Adakan Upacara Penerimaan Mahasiswa Baru
RIAU24.COM - Minecraft adalah sebuah permainan sandbox yang dikembangkan oleh pengembang permainan asal Swedia Mojang Studios.
Game ini dibuat oleh Markus "Notch" Persson dalam bahasa pemrograman Java. Setelah beberapa versi pengujian pribadi awal.
Permainan ini pertama kali dipublikasikan pada Mei 2009 sebelum sepenuhnya dirilis pada November 2011, kemudian Jens "Jeb" Bergensten mengambil alih pengembangan.
Permainan ini adalah salah satu yang terlaris sepanjang masa, terjual lebih dari 200 juta di platform Java dan sebanyak 400 juta unduhan di platform Minecraft China pada tahun 2021. Dengan lebih dari 140 juta pemain aktif bulanan.
Minecraft tidak hanya diakses oleh para gamer untuk keperluan gaming saja. Sebagai contoh, Minecraft memiliki versi edukasi yang memberi akses kepada guru dan murid untuk saling terhubung melalui game.
Salah satu Universitas di Korea Selatan putuskan untuk adakan Upacara Penerimaan Mahasiswa Barunya menggunakan Minecraft!
Dikarenakan oleh tingginya angka COVID-19 di negeri ginseng tersebut, Universitas Yeungnam tetap akan adakan upacara penerimaan secara online.
Alih – alih menggunakan media meeting seperti yang biasa kita temui, universitas ini melakukannya di Minecraft! Mungkin lebih jelas nya bisa kalian lihat video nya!
Postingan di sosial media Instgram yang menjelaskan mengnenai upacara penyambutan mahasiswa baru menggunakan game ini dibagikan melalui akun sosial media Instagram milik @infogame.mobile . Setidaknya postingan tersebut telah mendapatkan sebanyak kurang lebih Seribu tanda suka