Menu

Media Sosial Perusak Peradaban Manusia ala Elon Musk Itu Adalah...

Azhar 19 Jun 2022, 13:33
Elon Musk. Sumber: Bisnis.com
Elon Musk. Sumber: Bisnis.com

RIAU24.COM - Elon Musk baru-baru ini menyinggung media jaringan sosial dan platform video musik asal Tiongkok, TikTok.

Dia menuliskan jika TikTok adalah media sosial perusak peradaban. Sindiran ini disampaikannya melalui akun Twitter miliknya @elonmusk, Sabtu, 18 Juni 2022.

"Apakah TikTok merusak peradaban? Sebagian orang berpikir demikian. Atau mungkin media sosial secara umum," tulisnya.

Sayang, Musk tak menjelaskan maksud tweet nya itu. Bisa saja terkait maraknya hoax di media sosial atau para anak muda jadi kecanduan.

Postingan Elon Musk ini langsung mendapat tanggapan dari para netizen. Dibuktikan ketika puluhan ribu komentar dan ratusan ribu Like sudah didapatkan.

"Algoritma yang dipakai TikTok itu bikin ketagihan. Ia mengenali kalian sangat baik sehingga sulit lepas dari aplikasi ini," tulis warganet.

"TikTok hanya seperti melihat televisi yang lebih singkat durasinya, tapi lebih bikin ketagihan," tulis netizen.