Menu

Kota yang Tak Jauh dari Indonesia Ini Disebut-sebut Sebagai Surganya Penjahat

Azhar 16 Sep 2022, 07:41
Kota ini surganya penjahat. Sumber: Aljazeera.com
Kota ini surganya penjahat. Sumber: Aljazeera.com

RIAU24.COM - Port Moresby, Papu Nugini diklaim banyak orang sebagai surganya para penjahat.

Saking berbahayanya, kota ini bahkan disandingkan dengan Agadez di Niger, Darra Adam Khel di Pakistan dan Kowloon Walled City di Hong Kong dikutip dari okezone.com.  

Port Moresby juga kota yang tidak ramah perempuan dan rawan terjadi kasus kriminal seperti penculikan.

Kota ini diketahui dikuasai oleh para geng. Di sana komplotan geng tersebut melakukan aktivitas perdagangan narkoba, senjata, hingga penculikan manusia yang sulit dikendalikan.

Selain itu, 70% perempuan di kota ini pernah mengalami pelecehan seksual dan penganiayaan.

Jika ditanya soal para penegak hukum jawabannya karena mereka kurang gaji. Alhasil, polisi di kawasan ini pun tidak mampu mengendalikan para penjahat.

Konon katanya untuk memenuhi keperluan sehari-hari saja polisi-polisi di sini sampai harus berutang.

Akhirnya, polisi lebih banyak diam di kantor atau membantu para geng agar mendapatkan bayaran untuk memenuhi kebutuhan hidup.