Menu

Dampak Gempa, Turki Diperkirakan Rugi Hingga Rp1.278,74 Triliun

Amastya 14 Feb 2023, 09:10
Laporan terbaru ungkap kerugian yang dialami Turki akibat Gempa sampai ribuan triliun rupiah /jabarekspres.com
Laporan terbaru ungkap kerugian yang dialami Turki akibat Gempa sampai ribuan triliun rupiah /jabarekspres.com

RIAU24.COM - Laporan terbaru dari kelompok bisnis Konfederasi Perusahaan dan Bisnis Turki menyatakan, gempa bumi terburuk dalam hampir satu abad telah meninggalkan jejak kehancuran yang dapat merugikan hingga 84,1 miliar dolar AS atau setara Rp 1.278,74 triliun (kurs Rp 15.205 per dolar AS).

Sementara seorang pejabat pemerintah menyebutkan angkanya lebih dari 50 miliar dolar AS.

Konfederasi Perusahaan dan Bisnis Turki menyebutkan biaya kerusakan sebesar 84,1 miliar dolar ini terdiri dari beberapa pengeluaran.

Sebanyak 70,8 miliar dolar AS dari perbaikan ribuan rumah, 10,4 miliar dolar AS dari hilangnya pendapatan nasional, dan 2,9 miliar dolar AS dari hilangnya hari kerja.

Biaya utamanya adalah membangun kembali perumahan dan jalur transmisi dan infrastruktur.

Hal itu ditambah untuk memenuhi kebutuhan tempat tinggal jangka pendek, menengah, serta panjang dari ratusan ribu orang yang kehilangan tempat tinggal.

Halaman: 12Lihat Semua