Bak Turun-temurun, Ternyata Cerita Menarik di Balik Jokowi Ajak Kaisar Jepang Keliling Kebun Raya Bogor
Bey melanjutkan, sebelum mengunjungu Kebun Raya Bogor, Jokowi dan Kaisar Naruhito terlebih dahulu berkeliling Istana Bogor dan menanam Pohon Gaharu bersama. Jokowi juga memberikan ikan Arwana Super Red kepada Kaisar Naruhito.
"Jadi menanam pohon, ke Kebun Raya, dan joint press statement menjadi rangkaian acara hari ini yang dihadiri Bapak Presiden Jokowi dan Ibu Iriana bersama Kaisar Naruhito dan Permaisuri Masako," ujar Bey.
Usai dari Kebun Raya Bogor, Jokowi dan Kaisar Naruhito pun kembali ke Istana Bogor. Jokowi bahkan mengemudikan mobil golf atau buggy car yang membawa Kaisar Naruhito bersama Permaisuri Masako dan Ibu Negara Iriana.