Menu

YouTuber Pyo Ye Rim Meninggal, Kenali Tanda-tanda Orang Ingin Bunuh Diri

Devi 12 Oct 2023, 07:29
YouTuber asal Korea Selatan, Pyo Ye Rim. Foto: dok. Istimewa
YouTuber asal Korea Selatan, Pyo Ye Rim. Foto: dok. Istimewa

RIAU24.COM - Seorang YouTuber asal Korea Selatan, Pyo Ye Rim meninggal dunia bunuh diri. Wanita yang sempat menjadi korban perundungan (bullying) tersebut jatuh ke dalam waduk Seongjigok pukul 12:57 waktu setempat di Selasa (10/10/2023).

Pyo Ye Rim pernah bercerita, dirinya kerap mendapatkan tindakan intimidatif sejak SD, SMP, hingga SMA oleh teman sekelasnya. Setelah 12 tahun di-bully, ia kemudian terinspirasi untuk mengungkapkan kisahnya pasca menonton drama 'The Glory', yakni serial film yang menunjukkan betapa mengerikannya bullying di Korsel.

Netizen yang mengikuti Pyo Ye Rim menyoroti, YouTuber tersebut pernah mengisyaratkan keinginan untuk bunuh diri melalui sebuah video yang diunggah ke channel YouTubenya.

"Saya adalah salah satu orang yang mengalami kekerasan di sekolah sejak sekolah dasar, menengah, dan menengah atas selama 12 tahun. Satu channel YouTube telah menargetkan saya, dan saya telah mengalami beberapa serangan pribadi oleh orang-orang anonim," ungkap Pyo Ye Rim, yang diyakini sebagai indikasi keinginan untuk bunuh diri.

"Selain itu, mereka mengatakan klaim saya tentang kekerasan di sekolah adalah palsu. Saya tidak lagi cukup percaya diri untuk menanggung dan mengatasi rasa sakit ini. Tidak ada yang tersisa untuk membuat saya melanjutkan hidup," imbuh Pyo Ye Rim.

Halaman: 12Lihat Semua