Mau Diet Tapi Sambil Puasa? Kenapa Tidak, Kamu Bisa Ikuti 5 Tips Berikut Ini...
Kamu tetap harus melakukan diet seimbang dengan mengonsumsi asupan karbohidrat kompleks, lemak, dan protein yang tepat saat sahur dan berbuka puasa.
Jika kamu terlalu khawatir, tenang saja! Adapun lima tips yang bisa kamu lakukan untuk tetap menjalankan diet sehat saat puasa, antara lain:
1. Pilih makanan kaya nutrisi saat sahur dan berbuka
Pastikan makanan sahur dan berbuka puasa memiliki nutrisi yang lengkap dan seimbang. Jadi, tidak hanya sekadar mengenakkan lidah. Kementerian Kesehatan (Kemenkes) sudah menyarankan porsi seimbang dengan nama Isi Piringku.
Ini menggambarkan porsi makan yang dikonsumsi dalam satu piring yang terdiri dari 50 persen buah dan sayur, dan 50 persen sisanya terdiri dari karbohidrat dan protein.