Olahraga yang Dilakukan Chuando Tan agar Awet Muda
RIAU24.COM - Potret fotografer di Singapura bernama Chuando Tan (58) viral di media sosial dan menjadi perbincangan banyak orang. Hal itu terjadi karena penampilan Chuando Tan yang sangat awet muda dan tidak terlihat seperti seorang pria berusia kepala lima pada umumnya.
Chuando bercerita bahwa rahasia utama untuk bisa awet muda adalah dari makanan yang ia konsumsi. Ia menyebutkan bahwa makanan yang ia makan berperan 70 persen terhadap bagaimana penampilannya saat ini.
Tidak hanya dari makanan yang ia konsumsi, rupanya Chuando juga sangat rajin menjaga kebugaran tubuhnya melalui olahraga. Olahraga apa saja sih yang selalu dilakukan oleh Chuando?
Dikutip dari South China Morning Post, Chuando mengaku menargetkan latihan kekuatan sebanyak tiga atau empat sesi berdurasi 30 menit setiap pekan. Tidak hanya itu, ia juga sering melakukan olahraga jalan cepat dengan treadmill dan berolahraga renang hampir setiap hari.
Chuando mengatakan bahwa latihan gabungan secara teratur dengan beban membantunya memiliki 'body goals' seperti saat ini. Beberapa latihan yang melatih kelompok otot secara bersamaan juga sangat disarankan.
Beberapa latihannya meliputi squat, lunge, bench press, serta pull-up. Studi menunjukkan bahwa kebiasaan tersebut dapat membantu membakar kalori lebih banyak. Selain itu, latihan tersebut juga dapat membangun koordinasi antar-muskular, memperkuat otot inti, dan membangun massa otot.
Untuk jenis makanan, Chuando mengatakan bahwa protein adalah faktor terpenting dalam proses 'menunda penuaan' yang dilakukannya. Ketika sarapan, ia bisa mengonsumsi enam telur rebus untuk menjaga asupan protein hariannya. Namun, dua kuning telur dibuang untuk tetap menjaga asupan kolesterolnya.
"Protein sangat penting untuk menjaga kesejahteraan kita secara keseluruhan," kata Chuando.
Beberapa makanan favoritnya meliputi nasi ayam, sayuran panggang, kaldu ikan, hingga sup bening yang memiliki banyak sayur.
Selain memperhatikan jenis-jenis makanan yang masuk ke dalam tubuhnya, ia juga rutin mengonsumsi suplemen vitamin C. Menurutnya vitamin C berperan penting dalam proses 'peremajaan' yang terjadi pada tubuhnya.
"Karena ini (vitamin C) adalah antioksidan kuat yang memainkan peran penting dalam memperbaiki dan meremajakan tubuh kita," tandasnya. ***