Menu

Di Segel Prabowo Subianto, Pemprov Jabar Klaim Pagar Laut Bekasi Proyek Daerah

Zuratul 15 Jan 2025, 11:04
Di Segel Prabowo Subianto, Pemprov Jabar Klaim Pagar Laut Bekasi Proyek Daerah.
Di Segel Prabowo Subianto, Pemprov Jabar Klaim Pagar Laut Bekasi Proyek Daerah.

RIAU24.COM -Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat telah mengklaim melakukan sosialisasi ke nelayan terkait pemasangan ribuan batang bambu atau pagar laut sepanjang 30km di perairan Kampung Palyaja, Desa Segara Jaya, Tarumajaya, Kabupaten Bekasi. 

Sebelumnya diketahui bahwa keberadaan ribuan batang bambu di dua sisi perairan Kampung paljaya itu sebab pembangunan alur Pelabuhan. 

Kepala UPTD Pelabuhan Perikanan Muara Ciasem menyebutkan kepada Dinas Kelautan dan Perikanan Jawa Barat Ahman Kurniawan. 

Ahman mengatakan, sosialisasi digelar pasca-penandatanganan perjanjian kerja sama antara Pemprov Jawa Barat dengan PT Tunas Ruang Pelabuhan Nusantara (TRPN) pada Juni 2023. 

Dalam sosialisasi ini, pihaknya juga menjelaskan ihwal rencana penataan ulang kawasan Satuan Pelayanan (Satpel) Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Paljaya seluas 7,4 hektar.

Penataan ulang tersebut sudah termasuk pembangunan alur pelabuhan sepanjang lima kilometer, kedalaman 5 meter, dan lebar 70 meter. Penataan ulang kawasan PPI ditargetkan rampung 2028. 

Ahman menyebut sosialisasi digelar agar kelompok nelayan kompak karena adanya investor yang menata ulang kawasan PPI Paljaya. 

"Kita harus bisa ikut bersaing dengan para investor di sini yang akan melakukan bisnisnya. Makanya nelayan harus kompak, saya bilang saat itu," ungkap dia. 

Setelah melakukan sosialisasi, pihaknya kemudian membangun beberapa kios sebagai lini usaha warga sekitar. 

Kios diberikan kepada warga yang sebelumnya membuka tempat usaha di bangunan yang tak layak. 

"Kemudian di tahun ini kita juga akan tata halamannya, pedestriannya, drainasenya, kolam labuhnya, termasuk alurnya. Jadi kita simultan," imbuh dia.

(***)