Hadapi CPNS 2019, BKD Meranti Sarankan Calon Peserta Mulai Ikut Simulasi Ujian Online
RIAU24.COM - Kamis 31 Oktober 2019, Walaupun dalam proses penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) jadwal pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) akan dilaksanakan pada Bulan Februari 2020, dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) pada Bulan Maret 2020, namun bagi masyarakat Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, yang akan mendaftar nantinya bisa melakukan simulasi ujian secara daring (online). Sehingga bisa lebih siap dan peluang untuk lulus lebih besar.
zxc1
Sekretaris Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kepulauan Meranti, Bakharudin mengatakan walaupun soalnya tidak sama, namun polanya dan gambaran soal yang akan keluar nantinya bisa diprediksi. Tentunya akan sangat membantu masyarakat didaerah pesisir di Riau tersebut dalam mengikuti ujian nantinya.
“Masyarakat bisa melakukan simulasi melalui situs https://www.bkn.go.id/pengumuman/simulasi-cat-bkn. Paling tidak, bisa membiasakan diri dan mendapatkan gambaran apa saja materi yang akan diujikan,” ungkapnya, Kamis, 31 Oktober 2019.
zxc2
Menurutnya saat pelaksanaan SKD dan SKB dalam perekrutan CPNS tahun lalu (2018), masih banyak peserta, khususnya yang berasal dari Meranti yang kebingungan. Apalagi saat itu dengan sistem Computer Asisted Test (CAT) menjadi yang perdana dilakukan di Meranti.
“Simulasi ini sangat membantu. Jika perlu dilakukan berulang kali. Supaya semakin banyak anak Meranti yang bisa bersaing dengan pelamar yang berasal dari luar daerah,” katanya.
“Mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa keluar dan proses penerimaan CPNS bisa dilaksanakan dengan baik dan lancar. Kita tunggu saja,” terangnya.
Kepala Bidang Penerimaan, Pemberhentian dan Informasi Pegawai, Said Solahuddin menambahkan BKD Meranti akan segera melakukan rapat koordinasi dengan BKD se Riau. Termasuk meningkatkan koordinasi langsung ke Badan Kepegawaian Negara (BKN).
“Supaya proses penerimaan CPNS di Merati bisa sesuai harapan kita. Yang jelas kita akan usulkan agar pelaksanaannya SKD dan SKB secara mandiri didaerah. Agar memudahkan putra dan putri terbaik Meranti berkarir di pemerintahan,” jelasnya.