Menu

Firli Bahuri Sebut KPK Tunjuk Dua Plt Juru Bicara

Bisma Rizal 27 Dec 2019, 18:11
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri (foto/int)
Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri (foto/int)

RIAU24.COM -  JAKARTA- Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menyebutkan, pihaknya sudah menunjuk dua Pelaksana Tugas (PLT) Juru Bicara KPK yang menggantikan Febri Diansyah.

Keduanya adalah Ipi Maryati Kuding dan Ali Fikri. Ipi adalah staf KPK yang pernah menjabat sebagai Kabag Pemberitaan dan sekarang berada di Deputi Pencegahan. Sedangkan, Ali Fikri adalah Jaksa KPK.

zxc1

Menurut Firli, nantinya Ipi akan menjadi Juru Bicara dibidang pencegahan. "Sedangkan Ali Fikri akan menjadi Juru Bicara dibidang penindakan," ujarnya saat jumpa pers di kantornya, Jakarta, Jumat (27/12/2019).


Firli juga menyebutkan, sedangkan untuk Febri Diansyah akan tetap menjabat sebagai Kepala Biro Humas. "Yang akan fokus bagaimana mengurus hubungan kemasyarakatan," jelasnya.

zxc2

Sementara itu, Febri menyebutkan, keduanya masih menjabat sebagai Plt. "Dan masa jabatannya selama proses seleksi dibidang SDM sebagaimana yang berlaku di KPK," ungkapnya. (R24/Bisma)