Peringati Rengat Bersejarah, Bupati Inhu Gelar Yasinan dan Santuni 550 Anak Yatim Piatu dan Janda
RIAU24.COM - INHU- Peringati Rengat Bersejarah 5 Januari 1949, Bupati Indragiri Hulu (Inhu), H. Yopi Arianto SE gelar yasinan, tahlil dan santunan anak yatim piatu bersama ASN, honorer, dan masyarakat Kota Rengat di Gedung Dang Purnama, Rengat. Sabtu 4 Januari 2020 malam.
zxc1
Baca juga: Dihadiri Gubernur, Ketua DPRD Riau dan Ribuan Masyarakat, Golkar Inhu Gelar Jalan Sehat Minggu Besok
Diawali dengan shalat magrib, mendengarkan ceramah agama dan shalat Isya berjamaah di beberapa masjid dan mushalla yang telah ditentukan di Kota Rengat dan sekitarnya oleh pejabat/ASN dan honorer se-Kabupaten Indragiri Hulu, selanjutnya kegiatan dilaksanakan di Gedung Dang Purnama Rengat.
Rangkaian acara di gedung diisi dengan makan malam bersama, yasinan dan tahlil yang dipandu Ketua MUI Inhu, H. T. Wahab MH, tausyiah dan doa oleh Armin, S.Ag serta penyerahan santunan 550 orang anak yatim dan janda.