Alhamdulillah, Bantuan Banjir Telah Disalurkan ke 100 KK Warga Terkena Banjir di Kota Teluk Kuantan
RIAU24.COM - KUANSING- Musibah Banjir Bandang yang terjadi pada Minggu (2/2) subuh telah membuat keprihatinan bagi masyarakat seputar kota Teluk Kuantan, Kecamatan Kuantan Tengah Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau.
"Akibat banjir ini, puluhan rumah dan warung ikut terendam, sehingga barang-barang warga banyak yang berserakan dan hanyut," ungkap Kepala Desa Beringin Taluk Kuantan, Bamba Rianto ketika dihubungi Riau24.Com melalui Handphone selularnya, Minggu (2/2) kemarin.
“Kita ingin Pemkab Kuansing melalui dinas terkait bisa membantu memfasilitasi warga," ujarnya.
zxc1
Sedangkan Kepala Desa Koto Taluk Kuantan, Armalis Arman yang dihubungi mengakui Kalau musibah banjir bandang (mendadak), yang terjadi pada Sabtu malam sampai minggu subuh (2/2) kemarin. "Kejadiannya sekitar jam 3 - 4 subuah, air bah cepat naik dan cepat pula surutnya," ujarnya.
Menurutmu, Warga Desa Koto Taluk yang terkena banjir sekitar 90/100 rumah dan Ruko, mulai dari RT 03, Belakang Toko Wanda/ Notaris Haerudin, sampai ke bawah SMKN I, Jalur 2 Tobek Panjang, yang air nya dalam rumah sekitar 1 meter. "Kalau dalam rumah penduduk, habis terendam kasur, pakaian, beras dan kompor," tuturnya.
zxc2
Untuk meringankan beban warga yang terkena banjir, disediakan makan siang, yang di sediakan oleh desa sebanyak 82 buah nasi bungkus. Dari Pemda Kuansing melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DSPMD) dapat bantuan beras sebanyak 37 karung ukuran 5 kg + masing masing 10 bungkus mie instan. " Jadi 1 paketnyo, yang diterima para korban banjir adalah 5 kg + 10 bungkus mie instan.
Namun setelah dibagikan, katanya, masih kurang 7 paket, akan tetapi Alhamdulillah telah dibantu oleh Anggota DPRD Kuansing, Gusmir Indra (Indrako). "Jadi paket yang dibagikan ada 44 paket," tukasnya. (R24/Zar)