Demi Lovato Buka-Bukaan Soal Orientasi Seksualnya, Sebut Bangga Jadi Bagian dari LGBTQ
RIAU24.COM - Demi Lovato buka-bukaan soal berdamai dengan dirinya yang merupakan seorang panseksual.
Panseksualisme adalah ketertarikan kepada orang lain tanpa memandang identitas gender atau jenis kelamin. Seorang panseksual bisa saja tertarik pada laki-laki, perempuan, transgender atau interseks.
zxc1
Lewat episode podcast The Joe Rogan Experience, Sabtu (27/3) Demi Lovato mengenang pertama kali ia menyadari dirinya menyukai sesama jenis saat menyaksikan adengan ciuman terkenal antara Salma Blair dan Sarah Michelle Gellar dalam film Cruel Intentions.
"Aku kayak 'Oh aku suka itu'. Tetapi aku merasa malu karena tumbuh di Texas sebagai seorang Kristiani, hal seperti ini sangat tidak disukai," ujar Demi Lovato.
"Ketertarikan yang aku miliki terhadap seorang wanita di usia muda aku tutup bahkan sebelum aku membiarkan diriku memproses apa yang sebenarnya kurasakan," imbuhnya.
Demi Lovato juga menyinggung soal bagaimana pertunangannya dengan Max Ehrich, yang dibatalkan pada September lalu, persisnya dua bulan setelah Ehrich melamar, mempengaruhi pandangannya tentang seksualitasnya.
"Setahun terakhir ini, aku bertunangan dengan seorang pria dan ketika itu tidak berhasil, aku seperti, 'Ini pertanda besar. Kupikir aku akan menghabiskan hidupku dengan seseorang. Sekarang aku tidak akan melakukannya, aku merasakan amat lega karena aku dapat menjalani kehidupanku dengan jujur."