Kisah Seorang Bapak yang Rela Keliling Kampung Untuk Cari Seragam Bekas Supaya Anaknya Bisa Sekolah
RIAU24.COM - Demi memenuhi semangat ketiga anaknya untuk sekolah, seorang ayah asal Desa Bayah Barat, Lebak, Banten, harus rela keliling kampungnya untuk meminta seragam bekas.
Keterbatasan ekonomi membuat Tanto Gunawan, harus menelan malu demi melihat anak-anaknya bisa bersekolah.
Pria yang bermata pencaharian sebagai penambal perahu ini memiliki empat anak, tiga di antaranya sudah masuk bangku sekolah yakni, Bagas Panca Wijaya (16), Teti Nurhayati (9), dan Putri Nurhayati (7).