Menu

Dua Bocah Tertangkap Kamera Bermain di Genangan Air Sirkuit Mandalika, Netizen: Indahnya Negeriku Beragam Budaya

Rizka 22 Nov 2021, 10:51
google
google

RIAU24.COM -  Hujan deras sempat mengguyur Sirkuit Mandalika ketika ajang World Superbike (WSBK) 2021 digelar. 

Pemandangan kocak juga sempat tertangkap kamera official broadcaster WSBK. Bahkan, ada warganet yang iseng mengunggahnya ke media sosial.

Salah satunya ketika dalam keadaan hujan deras, ternyata ada aksi lucu dari anak-anak. Terlihat Sirkuit Mandalika di Lombok yang memang sempat banjir.

Official Broadcaster menangkap dua orang bocah sedang bermain-main di genangan air.

Mereka terlihat begitu senang saat sedang melompat dan berkubang di genangan tersebut, sambil mandi hujan.

Bahkan, aksi lucu dari anak-anak Lombok tersebut pun mengundang tawa dari komentator di WSBK Mandalika 2021.

Sontak, kejadian lucu ini juga turut mengundang komentar netizen.

"padahal belum berapa lama dibuka ni sirkuit dah adaa aja atraksinya. indahnya negeriku beragam budaya," ungkap @junefla***

"Gokil pemandangan yang gabisa diliat dinegara lain, patut diacungi .. dan di apresiasi," ungkap @Nastyed***

"Selalu ada kearifan lokal di tempat yang sudah mendunia," ungkap @kho_2***

Sirkuit Mandalika secara keseluruhan berhasil menyelenggarakan seri pamungkas WSBK. Toprak Razgatliolglu, pembalap Yamaha Racing, berhasil menjadi juara.

Toprak sudah menjadi juara sejak memenangkan Race 1. Perolehan poinnya tak bisa dikejar oleh pembalap Kawasaki, Jonathan Rea, yang sempat menguasai WSBK sejak 2015 hingga 2020 secara beruntun.