Brutal, Lihat Ratusan Hewan Dikantongi oleh Petugas COVID Shangai, Dibunuh dan Bikin Pemiliknya Depresi hingga Bunuh Diri
RIAU24.COM - Sebuah video mengerikan beredar luas di media sosial di mana kantong sampah besar dipenuhi oleh ratusan kucing dan anjing tergeletak di trotoar.
zxc1
Dalam video itu, tampak anjing dan kucing masih bergerak-gerak di dalamnya.
Video tersebut pertama kali dibagikan di Twitter disertai dengan keterangan: "26 juta orang dikurung di Shanghai.
"Orang-orang melakukan bunuh diri dari balkon mereka dan hewan peliharaan dari orang-orang yang dites positif #Covid dikumpulkan untuk dibunuh dan disembelih di #Shanghai / #China. Ini murni kejahatan!"
Video lain yang dirilis minggu lalu menunjukkan seorang petugas kesehatan memukuli seekor anjing corgi sampai mati setelah pemiliknya dinyatakan positif Covid.
Penduduk Shanghai, kota terbesar di China dengan 26 juta orang tinggal di sana, telah hidup di bawah penguncian selama lebih dari sebulan.
Penduduk yang kelaparan telah merampok toko kelontong, dan pesawat tak berawak terlihat terbang di atas gedung pencakar langit memberitahu penduduk untuk "mengendalikan keinginan jiwa Anda untuk kebebasan."
Siapa pun yang dites positif Covid akan dipaksa tinggal di pusat karantina massal yang sempit untuk waktu yang tidak ditentukan.
Tetapi tampaknya hewan peliharaan menjadi perhatian para pejabat, dengan laporan kucing dan anjing dibunuh oleh pekerja Covid.
Pemusnahan hewan ini sangat merusak kesehatan mental beberapa pemiliknya, yang karena nya malah bunuh diri.
Hewan peliharaan mereka yang tertular virus juga dilaporkan dibunuh oleh pekerja Covid karena mereka khawatir bisa menyebarkan virus mematikan.