Karikatur Erdogan Bugil-Kesetrum saat Pemilu Turki Terbit di Majalah Prancis, Ulah Charlie Hebdo
RIAU24.COM - Charlie Hebdo kembali membuat karikatur menghina Presiden Turki, Charlie Hebdo, saat pemilihan umum (pemilu) Turki 2023.
Karikatur yang dimuat majalah Prancis tersebut langsung bikin pejabat senior Turki geram.
Baca juga: Emperor Penguin Melakukan Perjalanan Epik, Berenang Lebih dari 3.500 km dari Antartika ke Australia
Dalam karikatur tersebut, Erdogan digambarkan tengah bugil berada di dalam bathtub dalam kondisi tersetrum menyentuh bohlam.
Pemandangan itu merujuk pada insiden penyanyi Prancis Claude Francois (Cloclo) yang tewas tersetrum listrik saat tengah mandi di bathtub pada 1978.
"Seperti Cloclo, hanya nasib yang akan menyelamatkan kita dari dia," demikian tertulis di karikatur tersebut.
Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu menyampaikan kegeramannya atas karikatur vulgar yang dianggap mengejek Erdogan itu.