Menu

Heboh! Fenomena Ratusan Ribu Udang Naik ke Permukaan Warga Gorontalo

Zuratul 25 May 2023, 15:12
Heboh! Fenomena Ratusan Ribu Udang Naik ke Permukaan Warga Gorontalo. (detik.com/Foto)
Heboh! Fenomena Ratusan Ribu Udang Naik ke Permukaan Warga Gorontalo. (detik.com/Foto)

RIAU24.COM - Heboh ribuan udang kecil di Kabupaten Gorontalo Utara, Gorontalo berjalan naik ke darat hingga masuk di permukiman warga viral di media sosial. 

Fenomena yang baru pertama kali terjadi di wilayahnya itu pun bikin geger warga.

Fenomena tersebut terjadi di Desa Buladu, Kecamatan Sumalata Timur, Gorontalo Utara pada Selasa (23/5) sekitar pukul 17.00 Wita. Fenomena itu dibenarkan camat setempat.

"Iya, terjadi di kecamatan saya, di Desa Buladu. Banyak sekali udang kecil naik darat," kata Camat Sumalata Timur Ayis Yusuf, dilansir detikSulsel, Kamis (25/5/2023).

Ayis menuturkan naiknya ribuan udang itu ke daratan dilaporkan oleh warganya. Udang tersebut masuk hingga halaman rumah warga.

"Jadi yang lihat pertama warga di desa itu, tepatnya di halaman rumah warga banyak sekali udang," paparnya.

Halaman: 12Lihat Semua