Menu

Harta Miliaran, Dua Menteri Jokowi Cuma Punya Motor di Garasi

Rizka 29 May 2023, 10:26
Sri Mulyani
Sri Mulyani

Ada tiga aset berupa alat transportasi dan mesin yang dilaporkan Sri Mulyani dan bentuknya adalah tiga unit sepeda motor. Tidak ada mobil yang dilaporkan di LHKPN tersebut. Ketiga motor yang dilaporkan Sri Mulyani, yaitu:

- Motor Honda Rebel CMX500 tahun 2019 perolehan sendiri senilai Rp 145.000.000

- Motor Honda Scoopy tahun 2022 perolehan sendiri senilai Rp 22.732.000

- Motor Honda PCX tahun 2022 perolehan sendiri senilai Rp 37.086.000

Bila ditotal, tiga motor di garasi Sri Mulyani bernilai Rp 204.818.000. Dibandingkan aset lainnya, alat transportasi dan mesin nilainya adalah yang paling kecil. 

Aset terbesar berupa tanah dan bangunan senilai Rp 48.270.738.510, harta bergerak lainnya senilai Rp 446.520.000, Surat berharga senilai Rp 11.095.052.810, serta kas dan setara kas sebesar Rp 18.526.249.040. Sri Mulyani juga melaporkan punya utang sebesar Rp 9.825.475.176.

Sambungan berita: 2. Abdul Halim Iskandar
Halaman: 123Lihat Semua