Menu

BMKG Sebut Puncak El-Nino Diprediksi Mulai pada Agustus-September 2023 

Zuratul 18 Jul 2023, 15:05
BMKG: Puncak El-Nino Diprediksi Mulai pada Agustus-September 2023. (Okezone.com/Foto)
BMKG: Puncak El-Nino Diprediksi Mulai pada Agustus-September 2023. (Okezone.com/Foto)

RIAU24.COM - Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawati mengungkapkan bahwa puncak terjadinya El Nino di Indonesia diprediksi akan dimulai pada bulan Agustus hingga September 2023.

Hal tersebut disampaikan Dwikorita usai mengikuti rapat terbatas tentang Antisipasi Dampak Fenomena El Nino dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta pada hari ini, Selasa (18/7/2023).

"Tadi kami bersama Bapak Presiden dan Wapres, Menko dan beberapa menteri membahas tentang anatisipasi dan kesiapan dalam menghadapi ancaman El Nino yang diprediksi puncaknya akan terjadi di Agustus-September," kata Dwikorita di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (18/7/2023).

Dwikorita mengatakan bahwa El Nino diprediksi intensitasnya lemah hingga moderat. 

Sehingga, kata Dwikorita, dikhawatirkan akan berdampak pada ketersediaan air atau kekeringan dan berdampak pada produktivitas pangan.

"Namun tadi sudah dikoordinasikan antisipasinya sudah dimulai sejak bulan Februari-April itu sudah berjalan perlu diperkuat," kata Dwikorita.

(***)