Seputar Islam: Peristiwa Penting di Bulan Safar yang Dialami Rasulullah
Khadijah RA merupakan wanita mulia dan dihormati di kalangan Quraisy. Dia adalah perempuan pertama yang dinikahi Rasulullah SAW dan beliau tidak menikah dengan perempuan lain sampai Khadijah RA wafat.
Dikisahkan dalam buku Khadijah karya Abdul Mun'im Muhammad Umar, kala itu Rasulullah SAW memberikan mahar kepada Khadijah RA berupa 20 ekor unta.
2. Rasulullah Membaiat Khalid bin Walid, Amr bin 'Ash, dan Utsman bin Thalhah
Peristiwa penting di bulan Safar yang dialami Rasulullah SAW lainnya adalah membaiat ketiga sahabatnya. Dalam Rijal haula Rasul karya Khalid Muhammad Khalid, sahabat nabi yang masuk Islam pada bulan Safar adalah Khalid bin Walid, Amr bin 'Ash, dan Utsman bin Thalhah.
Diceritakan, Khalid bin Walid melakukan perjalanannya dari Makkah menuju Madinah untuk menemui Rasulullah SAW. Di tengah perjalanan ia bertemu dengan Utsman bin Thalhah dan Amr bin 'Ash. Mereka pun saling menyapa dan menceritakan tujuannya yang sama, yakni menemui Nabi SAW untuk menyatakan masuk Islam.
Hingga akhirnya mereka tiba di Madinah pada awal bulan Safar 8 H. Ketiganya lantas menyatakan diri memeluk Islam dengan Khalid bin Walid yang pertama kali, disusul Amr bin 'Ash dan Utsman bin Thalhah.