19 Maret Hari Stretch Mark Nasional, Ini Sejarah dan Tujuannya
Tujuan Peringatan Hari Stretch Mark Nasional
Dikutip dari laman List of National Days, Hari Stretch Mark Nasional bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan dan penerimaan diri seseorang dengan menyadari bahwa stretch mark adalah bagian alami dan normal dari tubuh banyak orang.
Diharapkan, adanya peringatan Hari Stretch Mark Nasional ini bisa menyadarkan masyarakat umum mengenai stretch mark yang sebenarnya adalah hal yang wajar jika dimiliki oleh tubuh kita.
Apa sih Penyebab Stretch Mark?
Banyak faktor yang mempengaruhi munculnya stretch mark. Perubahan hormonal juga berpengaruh, begitu juga riwayat dalam keluarga.