Menu

Netanyahu Bakal Stop Perang di Rafah, Tarik Pasukan dan Alihkan ke Lebanon 

Zuratul 24 Jun 2024, 11:13
Netanyahu Bakal Stop Perang di Rafah, Tarik Pasukan dan Alihkan ke Lebanon 
Netanyahu Bakal Stop Perang di Rafah, Tarik Pasukan dan Alihkan ke Lebanon 

RIAU24.COM -Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menyatakan serangan pasukan militer ke Rafah, wilayah ujung selatan Jalur Gaza sekaligus tempat jutaan warga Palestina mengungsi, akan segera dihentikan.

Selanjutnya, pasukan militer akan dikerahkan ke utara Israel, perbatasan dengan Lebanon selatan.

Dalam wawancara pertamanya dengan jaringan Israel sejak agresi meletus 7 Oktober lalu, Netanyahu mengatakan pasukan pertahanan Zionis akan dikerahkan ke perbatasan utara untuk "tujuan pertahanan."

"Fase intens pertempuran melawan Hamas akan segera berakhir," kata Netanyahu dalam wawancara dengan Channel 14, Minggu (23/6).

"Bukan berarti perang (secara keseluruhan) akan segera berakhir. Namun perang dalam fase intens di Rafah akan berakhir," lanjut Netanyahu, seperti dikutip dari AFP.

Dia berujar setelah serangan di Rafah berhenti, ia akan memindahkan sejumlah pasukan ke utara untuk tujuan pertahanan serta untuk membawa kembali penduduk.

"Setelah akhir fase intens, kami akan memindahkan beberapa pasukan ke utara. Kami akan melakukan itu, khususnya untuk tujuan defensif serta untuk membawa penduduk (pengungsi) kembali ke rumah," kata Netanyahu.

Puluhan ribu warga Israel telah mengungsi dari Israel utara sejak Oktober lantaran pasukan militer bersitegang dengan milisi Lebanon Hizbullah di kawasan tersebut. 

Hizbullah menyerang Israel di perbatasan Lebanon sebagai bentuk solidaritas terhadap milisi Hamas di Gaza.

Ketegangan antara Israel dan Hizbullah pun semakin panas setelah salah satu komandan Hizbullah, Taleb Abdallah, tewas imbas serangan Israel di Kota Joya, Lebanon selatan, 11 Juni lalu.

Kematian Abdallah memantik amarah kelompok itu karena ia merupakan "orang paling penting di Hizbullah yang tewas dibunuh sejak dimulainya perang" antara Israel dan Hamas.

(***)