Menu

Hadirkan Entrepreneur Muda Edy Fajar Prasetyo, STAIN Bengkalis Gelar Seminar Kewirausahawan

Dahari 31 Jan 2019, 19:32
DEMA STAIN Bengkalis adakan Seminar Nasional Kewirausahaan /hari
DEMA STAIN Bengkalis adakan Seminar Nasional Kewirausahaan /hari

Kesempatan itu juga, Kapolres Bengkalis AKBP Yusup Rahmanto juga menyampaikan beberapa hal diantaranya, tentang radikalisme, Narkoba serta informasi hoax yang viral terjadi pada saat ini.

Menurut Kapolres, dengan terjadinya aksi terorisme akarnya adalah aksi dari radikalisme, kemudian masalah narkoba yang terjadi saat ini disebabkan bahwa posisi Kabupaten Bengkalis langsung perbatasan dengan negara tetangga.

"Hal ini yang menyebabkan mudahnya masuk segala jenis narkoba yang mana sulit dilacak transaksinya karena, transaksi dilakukan secara online,"ungkap Kapolres Bengkalis Yusup Rahmanto.

Lanjut Kapolres, untuk mengatasi masalah berita hoax, ada 3 prinsip yang harus dipegang, yakni, “3B”, Benar,  Baik dan Bermanfaat, jika info yang kita dapat di medsos itu tidak ada unsur 3B nya, jangan kita share”.(***)


R24/phi

Halaman: 12Lihat Semua