Ada Munajat 212, Kapitra: Tuhan Tak Ada di Monas
Kapitra meminta umat Islam jangan mau dibodohi terus-menerus seperti ini. Dia menegaskan soal politik itu pilihan masing-masing.
"Ya saya imbau untuk jangan ikut itu, karena itu politisasi ibadah itu. Itu bukan pure untuk munajat, Tuhan enggak ada di Monas itu," ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, sekelompok orang akan menggelar kegiatan doa bersama bertajuk Munajat 212 di area Monumen Nasinal (Monas), Kamis sore, 21 Februari 2019. Ada beberapa agenda dalam kegiatan itu yaitu dari salat Magrib berjamaah sampai senandung selawat bersama.
Rencananya, panitia acara mengundang Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan, untuk dapat hadir. Selain itu, sejumlah tokoh petinggi partai politik yang dekat dengan alumni 212.