Bupati Inhil Ikuti Renungan Suci Dalam Keheningan di TMP Yudha Bakti, Tembilahan Hulu
Bupati menuturkan, kemerdekaan yang telah diperoleh dengan susah payah mesti diisi dengan pembangunan untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat.
"Ini lah langkah guna melanjutkan cita - cita perjuangan pahlawan yang telah mendahului kita. Mengisi kemerdekaan dengan pembangunan untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya masyarakat Inhil dan lebih luas bagi bangsa dalam wadah NKRI," kata Bupati.
Apel Kehormatan dan Renungan Suci dalam rangka memperingati HUT Proklamasi Republik Indonesia Ke - 74 ini berlangsung hikmat dan turut diikuti oleh segenap anggota Forkopimda Kabupaten Inhil serta sejumlah pejabat eselon di lingkungan Pemerintah Kabupaten Inhil. Tampak pula berbaris rapi sejumlah personel TNI dan Polri serta anggota Pramuka Kabupaten Inhil.
Di kiri dan kanan dalam Taman Makam Pahlawan Yudha Bakti beberapa anggota Pramuka berdiri tegak dengan memegang obor.
Sedikitnya, terdapat 20 makam yang berada di lokasi Taman Makam Pahlawan Yudha Bakti Tembilahan Hulu. Para pahlawan yang dimakamkan di tempat tersebut terdiri dari TNI, Polri, Pejuang Rakyat dan ada beberapa makam dari pahlawan yang tidak dikenal.**
Adv/diskominfops Inhil/dana