Menu

Koala Australia yang Jadi Korban Kebakaran Hutan Akhirnya Disuntik Mati, Ini Alasannya

Riki Ariyanto 29 Nov 2019, 11:43
Koala yang jadi korban kebakaran hutan di Australia disuntik mati (foto/int)
Koala yang jadi korban kebakaran hutan di Australia disuntik mati (foto/int)

RIAU24.COM - Jumat 29 November 2019, Akhirnya setelah berjuang dengan luka bakarnya, seekor koala yang jadi korban kebakaran hutan Australia disuntik mati. Hal itu disebabkan luka bakar parah yang diderita koala itu tak kunjung membaik.

zxc1

Seperti dilansir dari Okezone, sempat viral video Toni Doherty berlari ke arah semak belukar yang terbakar di Long Flat, sekitar 50 kilometer barat Port Macquarie. Ternyata dalam video itu Doherty sedang berlari untuk menyelamatkan seekor koala yang kemudian dinamakan Ellenborough Lewis.

Setelah dievakuasi, koala bernama Lewis dilarikan ke Rumah Sakit Koala di Port Macquarie. Koala itu kemudian mendapat pengobatan di bagian lengan, tangan, kaki, dan bagian dalam kakinya.

zxc2

Hanya saja kondisi koala terus memburuk. "Hari ini kami membuat keputusan untuk membuat Ellenborough Lewis tidur. Dalam kasus Ellenborough Lewis, luka bakar itu semakin memburuk, dan sayangnya tidak akan menjadi lebih baik," sebut rumah sakit itu di Facebook.

"Kami berterima kasih atas dukungan Anda yang berkelanjutan," tutup rumah sakit itu.

Kemudian postingan facebook tersebut banjir dengan komentar dukungan. “RIP Lewis kecil. Tanpa keberanian penyelamatnya dan perawatan di KHPM dia akan mati dalam rasa sakit yang lebih parah dan menderita di semak yang terbakar,” balas warganet.

Dalam rekaman penyelamatan Lewis, Doherty sempat terlihat menuangkan botol air ke hewan sebelum memberinya selimut. Berbicara kepada saluran Today's Nine Show, Doherty menjelaskan alasannya menyelamatkan koala itu.

“Dia terbakar. Terbakar di kaki belakangnya yang kecil ketika dia mendekati pohon, aku belum pernah mendengar suara koala sebelumnya, aku tidak sadar mereka bisa menangis,” sebut Doherty kemudian. (Riki)