Hari ini, 5.000 Driver Ojol Bakal Serbu Kemenhub dan Istana
"Kita mau ke Kemenhub dan Istana. Kemenhub kita mau tuntut evaluasi tarif. Teman-teman daerah minta untuk tarif diatur sama provinsi selama ini kan zonasi dari Kemenhub," terang Igun.
zxc2
Nantinya, para driver akan bertolak melakukan aksi di depan Istana Negara. Mereka meminta agar ojek online memiliki legalitas payung hukum.
"Kemudian kita akan ke Istana kita mau minta legalitas payung hukum bagi ojek online. Revisi UU 22, pemerintah mendorong legislatif untuk melegalkan ojek online jadi angkutan umum," demikian Igun.