Menu

Malaysia Curi Ikan Indonesia di Tengah Pandemi Virus Corona, Susi Pudjiastuti: Tenggelamkan Kapalnya

Riki Ariyanto 14 Apr 2020, 09:57
Mantan Menteri Kelautan, Susi Pudjiastuti sarankan kapal ilegal pencuri ikan Indonesia di tengah pandemi Virus Corona agar ditenggelamkan (foto/int)
Mantan Menteri Kelautan, Susi Pudjiastuti sarankan kapal ilegal pencuri ikan Indonesia di tengah pandemi Virus Corona agar ditenggelamkan (foto/int)

RIAU24.COM - Selasa 14 April 2020, Meski di tengah pandemi virus corona, aktivitas pencurian ikan masih terjadi di wilayah perairan Indonesia oleh kapal ikan asing, bahkan ada yang berbendera Malaysia. Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo mengungkapkan ada kecenderungan pelaku memanfaatkan pandemi COVID-19 pencurian ikan.

zxc1

Kabar ini pun sampai ke Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti. Bahkan lewat akun twitter resminya, Susi Pudjiastuti geram dan meminta agar kapal pencuri ikan ditenggelamkan.

"TENGGELAMKAN kapalnya!!!!!!!!!!'Malaysia Makin Giat Curi Ikan dari Laut Indonesia di Tengah Corona," cuit @susipudjiastuti sambil unggah link berita berjudul 'Malaysia Makin Giat Curi Ikan dari Laut Indonesia di Tengah Corona'.

zxc2

Langsung saja netizen atau warganet memberikan komentar. @qheirman: "Bu belum tau dia cara nengelamin kapalnya bu, tolong kasi pelatihan, kasi laptop bu."

@ardiantovan: "Apakah mereka berani mengambil tindakan penenggelaman kapal?"

@illusoomina: "Bu mohon maaf kalau sampai skrg saya masih menganggap anda menteri. I love you Ibuuu."

@khairustp: "Rindu kebijakan bu Susi untuk menenggelamkan kapal biar pencuri jera." (Riki)