Inilah Kristina, Paskibraka yang Gagal ke Istana Karena Disabotase, Anak Buruh Tani yang Berprestasi
Kristina tinggal di pelosok Kota Mamasa. Jarak tempuh antara kota Mamasa dan tempat tinggal Kristina yang berada di Kecamatan Bambang, tepatnya di Desa Salutabang, ditempuh selama empat jam perjalanan dengan kondisi jalan setapak, jalan terjal, dan berlubang.
Terlebih lagi, jika musim hujan seperti saat ini, kendaraan roda empat tak bisa melintas.
Kristina lahir dan besar di rumah berukuran 4x3 meter, Baru tahun ini Kristina mendapatkan bantuan renovasi rumah dari Kementerian PUPR dan masih dalam tahap penyelesaian.